Berita Terkini

Pelantikan Pps Se Kecamatan Suboh, Camat Suboh Ingatkan Sumpah Janji Pelantikan

kab-situbondo.kpu.go.id - Senin,15 Juni 2020. Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Suboh mewakili Komisi Pemilihan Umum (KPU) melaksanakan Sumpah dan Janji Pelantikan Panitia Pemungutan Suara(PPS) se-Kecamatan Suboh pada pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Situbondo Tahun 2020 bertempat di Aula Kecamatan Suboh.
Dalam acara tersebut, turut hadir tamu Undangan di antaranya Camat Suboh, Danramil, Kapolsek, Panwascam Suboh dan Kepala KUA Selaku Rohaniawan.
Wahed Abdul Malik Karim Amrullah ,selaku Ketua PPK Suboh berpesan kepada seluruh PPS yang baru saja dilantik bahwa tahapan pemilihan Bupati dan Wakil Bupati harus berjalan sesuai perundang-undangan,dengan itu, setelah pelantikan ini seluruh PPS Se-Kecamatan Suboh bisa bekerja dengan profesional.
Dalam acara ini,Camat Suboh, Suprapto SH, Juga menaruh harapan Kepada Seluruh PPS se-Kecamatan Suboh agar bisa menjaga netralitas dan mengingatkan pula bahwasanya Sumpah dan janji yang baru saja di ucapkan bukan hanya di hadapan sesama manusia melainkan juga di hadapan Tuhan Yang Maha Esa.

Penulis : Imam Sufyan
Editor : Tim Editor

Bagikan:

facebook twitter whatapps

Telah dilihat 30 kali