
KPU SITUBONDO MEMBERIKAN SANTUNAN KEPADA PETUGAS KPPS YANG MENINGGAL DUNIA
kab-situbondo.kpu.go.id - KPU situbondo menyerahkan santunan Senin (9/9/2019) kepada keluarga petugas Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) yang meninggal dunia saat bertugas. Pemberian santunan merupakan bentuk bela sungkawa KPU kepada keluarga korban yang ditinggalkan, Santunan tersebut berupa uang sebesar Rp 36 juta.
Saat kami temui sdr. Marwoto ( Divisi Keuangan,Umum ,Logistik dan Rumah Tangga) beliau mengatakan “ ini penyerahan santunan serentak kami lakukan di 2 tempat wilayah,Kec. Panarukan desa Kilangsari dan Kec. Suboh desa Gunung Putri dusun Tegal Manik”.
Uang santunan sebesar Rp 36 juta diserahkan langsung KPU kepada keluarga korban yang di tinggalkan, beliau juga mengatakan “ mudah-mudahan apa yang dilakukan almarhum, selama kerjanya menjadi ibadah. Saya atas nama keluarga KPU Situbondo menyerahkan santunan” ucap beliau.