Berita Terkini

Imam Nawawi Penuhi Undangan Bawaslu Kabupaten Situbondo sebagai Narasumber dalam Kegiatan Bimtek kepada Pengawas Pemilu tingkat Kecamatan

Situbondo, kab-situbondo.kpu.go.id - Bawaslu Kabupaten Situbondo adakan Bimbingan Teknis (Bimtek) Pengawas Pemilu terhadap jajaran pengawas kecamatan dalam tahapan Pemilihan Umum Tahun 2024 guna memastikan keseragaman pengawasan di tingkat kecamatan. 

Kegiatan ini diselenggarakan pada tanggal 09 April 2023, di Hotel Rosali, Situbondo, dihadiri oleh Ketua, Koordinator Sekretariat, dan 1 (satu) orang staf sekretariat divisi SDM Panwaslu Kecamatan se-Kabupaten Situbondo. Turut hadir dalam kegiatan ini sebagai salah satu Narasumber yaitu Anggota Divisi Sosdiklih Parmas dan SDM KPU Kabupaten Situbondo, Imam Nawawi.

Ketua Bawaslu Situbondo menyampaikan bahwa berdasarkan hasil supervisi dan monitoring ke kecamatan, masih ditemukan banyak perbedaan pemahaman dalam pengawasan. Oleh karena itu, kami menyelenggarakan Bimtek ini.

“Kami menginginkan sekretariat pengawas kecamatan tidak asal jadi saja. Kami ingin pengawasan yang dikelola memang mampu memberikan sumber informasi terkait apa yang sudah, sedang, dan akan dilakukan kedepannya.” Ujar Murtapik. pengawasan ini adalah unsur penting dari sebuah lembaga. pengawasan merupakan bentuk pertanggungjawaban kita kepada masyarakat sebagai lembaga pemerintah. Tambahnya

Bawaslu Agam menghadirkan narasumber yang berpengalaman dalam kearsipan, yaitu Imam Nawawi, Anggota Divisi Sosdiklih Parmas dan SDM KPU Kabupaten Situbondo, memberikan pemahaman pengawasan kepada jajaran pengawas kecamatan yang hadir. (HK)

Bagikan:

facebook twitter whatapps

Telah dilihat 38 kali