
769 Calon PPS Lulus Tahapan Tes Tertulis
kab-situbondo.kpu.go.id - Hari ini (05/03/20), KPU Situbondo secara resmi mengumumkan nama-nama calon Panitia Pemungutan Suara (PPS) yang lulus seleksi tertulis dan berhak mengikuti tahapan selanjutnya, yaitu tahapan seleksi wawancara. Dari 1046 yang mengikuti tahapan tes tertulis, yang lulus ke tahapan seleksi wawancara sebanyak 769 peserta. Dari 136 desa se-Situbondo, ada 109 desa calon PPS mencapai enam orang. Tujuh desa calon PPS masing-masing tiga orang. Enam desa calon PPS masing-masing empat orang. Dan 14 desa calon PPS masing-masing lima orang.
Sebelum menggelar tahapan seleksi wawancara, KPU Situbondo menggelar tahapan tanggapan masyarakat yang tujuannya memberikan informasi terkait nama-nama calon PPS yang mengikuti tahapan seleksi wawancara. Harapan KPU Situbondo tentu saja masyarakat terlibat aktif dalam memberikan informasi nama-nama yang sudah diedarkan. Sehingga, pembentukan badan adhoc calon PPS benar-benar secara objektif netralitas dan integritasnya dalam melaksanakan tugasnya sebagai lembaga demokrasi yang akan melaksanakan pemilihan bupati dan wakil bupati tahun 2020 pada tanggal 23 september.
Pelaksanaan tes seleksi wawacara calon PPS akan digelar di empat titik. Untuk wilayah I, meliputi kecamatan Besuki, Jatibanteng, Banyuglugur dan Sumbermalang tahapan seleksi wawancara Meeting Hall Hotel Bintang. Wilayah II meliputi kecamatan Suboh, Mlandingan, Bungatan dan Kendit lokasi tahapan Tes seleksi wawancara Hotel Sidomuncul I. Wilayah III meliputi kecamatan Panarukan, Situbondo, Panji dan Mangaran tempat lokasi seleksi wawancara di Wisma Rengganis jalan WR.Supratman. Dan Wilayah IV meliputi kecamatan Kapongan, Arjasa, jangkar, Asembagus dan Banyuputih bertempat di Hotel Karisma Kapongan.
Penulis : Imam Sufyan
Editor : Tim Editor